RENUNGAN SHUBUH
Ada 3 sebab mengapa kita diuji :
Ujian yang Pertama :
Sebagai kaffarah atau penebus dosa, agar dosa-dosa kita terhapuskan atas sebab kesabaran kita dalam menghadapi ujian. Dalam hal ini sebagaimana hadits Rasulullah saw berikut :
Rasulullah bersabda :
"Tidaklah seorang muslim yang tertimpa gangguan berupa penyakit atau semacamnya, kecuali Allah akan menggugurkan bersama dengannya dosa-dosanya, sebagaimana pohon yang menggugurkan dedaunannya," (HR. Bukhari dan Muslim).
"Bencana senantiasa menimpa seorang mu'min dan mu'minah pada dirinya, anaknya, dan hartanya sampai ia berjumpa dengan Allah dalam keadaan tidak ada kesalahan pada dirinya," (HR. At Tirmidzi, dan beliau berkata, "Hasan shahih.", Imam Ahmad, dan lainnya)
Ujian yang Kedua :
Untuk memberi pahala kepada kita.. Kita akan mendapatkan pahala dari kesabaran kita dalam menghadapi ujian, bahkan pahalanya ghoiru muhtasib.
Sebagaimana firman Allah Subhanahu Wa Ta'ala yang artinya.:
"Sesungguhnya hanya orang-orang yang bersabarlah yang dicukupkan pahala buat mereka tanpa batas." (Surah az-Zumar ayat 10)..
Sedang Ujian yang Ketiga :
Allah Subhanahu Wa Ta'ala ingin meninggikan derajat kita. Dengan adanya ujian, akan diketahui siapa sebenarnya kita. apakah kita termasuk mu'min yang benar, ataukah sebaliknya seorang munafik. Naudzubillah.
Ingatlah, bahwa Allah Subhanahu Wa Ta'ala telah berfirman yang artinya :
"Apakah manusia mengira bahwa mereka akan dibiarkan mengatakan, 'Kami telah beriman', sedang mereka belum diuji..?" (QS Al-Ankabut 29:2)
Semoga kita semua termasuk orang-orang yg sabar dan istiqomah meski diterpa gelombang ujian yg datang silih-berganti... Aamiin Ya Rabbal Aalamiin.
SEMOGA BERMANFAAT
0 Komentar