Inovasi dan Kolaborasi Pentahelix

Inovasi dan Kolaborasi. Dua kata yang sakral dalam kepemimpinan dan pembangunan.

Dengan inovasi maka akan memungkinkan terjadinya perubahan, perbaikan, percepatan dan kemajuan pembangunan. Bahkan lompatan-lompatan, 2 atau tiga langkah lebih cepat, lebih baik, lebih maju.

Apalagi diera ilmu pengetahuan modern dan teknologi saat ini, inovasi bukan lagi merupakan pilihan melainkan sudah satu tuntutan zaman atau bahkan paksaan zaman. 

Paksaan zaman, itulah bahasa yang sering digunakan oleh pemimpin kita pak Ridwan Kamil, siapa yang tidak inovatif maka dia akan ditinggalkan oleh zaman, maka beliau benar-benar menitikberatkan pentingnya kepemimpinan yang inovatif itu, memanfa'atkan kemajuan ilmu dan teknologi. 

Digitalisasi, otomatisasi, artificial inteligent, sistem komputerisasi, aplikasi-aplikasi, dan beragam inovasi pembangunan dan pelayanan publik. Juga inovasi dalam pembiayaan pembangunan, mencari alternatif baru sumber-sumber pembiayaan pembangunan daerah, meningkatkan CSR, meningkatkan G to B, G to G, B to B dst. Manajemen modern, ilmiah dst.

Itulah kita sebut kolaborasi pentahelix. Lima jalinan kekuatan pembangunan, ABCGM, Akademisi, Bisnis, Community, Government, dan Media.

Penyediaan rumah singgah di Bandung untuk pasien luar kota misalnya, satu contoh dari inovasi dan kolaborasi dikepemimpinan kang Emil. Ada masalah ada solusinya, dicarikan jalan keluarnya, itulah ciri dari pemimpin yang kreatif inovatif. 

Pak Ridwan Kamil ini pemimpin modern yang berlatar belakang dosen dan arsitek berkelas dunia. Sehingga pantas saja jika beliau mahir, familier, atau terbiasa dengan konsep yang ilmiah, yang inovatif, kreatif dan modern.

Seorang arsitek tentu dituntut untuk sangat kreatif dan inovatif karena prinsip dasar dari ilmu arsitek adalah kreatif, inovatif serta efektif dan efisien. Inovatif melahirkan efisiensi dan efektifitas. Sesuatu yang sulit dibuat mudah, sesuatu yang buruk dibuat baik, sesuatu yang mahal dibuat murah, dst. INOVATIF.

Selain itu beliau juga punya darah ulama dan pejuang, pahlawan agama dan pahlawan bangsa. Ulama adalah ahli agama, orang soleh, orang yang mengenal Tuhan dengan sangat baik. Pejuang bangsa adalah mereka yang cinta negara, cinta rakyat dan berjiwa nasionalis sejati. Rela berkorban harta dan nyawa demi kemerdekaan dan kebaikan bangsanya. 

Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Keturunan ulama, keturunan pahlawan, dua predikat yang tak semua orang memilikinya. Sedikit banyak tentu saja hal tersebut berpengaruh terhadap jiwa dan karakter seseorang. 

Kakek kamu seorang pahlawan, itu tentu kebanggan bagi kamu, dan menjadi motivasi kuat bagi kamu untuk mengikuti kehebatan kakek kamu itu. Bahkan mungkin secara otomatis, darah pejuang itu telah mengalir di nadimu. Itu memang lumrah seperti itu. 

Dengan demikian tidak akan aneh jika karakter kepemimpinan kang Emil ini sangat perhatian kepada agama, ilmu dan patriotisme, nasionalisme. Bukan sekedar slogan atau visi tapi sudah menjadi jiwa dan karakter, mengalir dalam darah pak Ridwan Kamil. 

Amanah, agamis, patriotis melahirkan jiwa keadilan, kelurusan hati, jiwa perjuangan yang kokoh terpatri didada. Maka tak heran jika kita menyaksikan enerjiknya beliau dalam membangun daerah, patriotik dalam melawan pandemi covid corona, bijaksana dalam kebhinnekaan bangsa, dst.

Modern, Amanah, Humanis, Intelek dst. Itulah ciri pemimpin yang modern.

Kembali ke leptop.

Inovasi dan kolaborasi pentahelix adalah tuntutan dan paksaan zaman. Persaingan global yang menuntut kecepatan, kecerdasan ilmiah, kepemimpinan yang intelek, menuntut inovasi-inovasi, menuntut kerjasama yang saling menguatkan, meminta peran serta semua elemen tadi untuk sama-sama bekerja membangun bangsa untuk kemajuan dan kesejahteraan yang adil dan beradab secara merata dan bersama-sama. Efek domino, efek multiflier, efek katrol lingkungan, dst. 

Maju satu, maju semua. Maju semua, maju pula diri kita. Itulah pentingnya lingkungan juara, membawa kita menjadi juara juga.

Anda seorang pedagang misalnya yang ingin laku jualannya, jualan anda akan laku jika orang-orang banyak uang, tidak miskin dst. Sehingga perjuangan anda untuk meningkatkan ekonomi orang banyak sama arti dengan membantu diri anda sendiri, meningkatkan omzet jualan anda, dst. 

Karena jika tetangga kita miskin-miskin, mereka tak akan mampu menjadi konsumen anda, omzet anda jadi menurun, dst. 

Maka dalam prinsif pentahelix ini, para pengusaha dituntut untuk meningkatkan jiwa sosialnya, CSR untuk kebaikan bersama-sama. Kota yang rapih, kota yang indah akan meningkatkan produktifitas kerja, membuat senang dan bahagia bersama-sama. Usaha kitapun jadi terbawa lebih baik, dst 

Kota yang kotor, yang semrawut, akan membuat suasana hati yang buruk, tak bersemangat diperjalanan dst. Tekanan psikologis mempengaruhi antusiasme dst. Itulah maka perlu adanya kolaborasi 5 unsur tadi untuk memperbaiki kota kita, memperbaiki daerah kita, memperbaiki negara kita.

Khairunnaasi anfa'uhum linnaasi. Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfa'at untuk sesama, untuk saudara, tetangga, teman, negara dan bangsa. 

Menjadi walikota, menjadi gubernur adalah alat untuk memperbaiki daerah yang dipimpinnya (yang juga tidak melupakan daerah sekitarnya, daerah setanah air dst). Kerjasama antar daerah, antar institusi dst. 

Karena kolaborasi itu berlaku untuk intern juga untuk ekternal. Saling menguatkan sebanyak mungkin manusia, daerah, negara bangsa, dst. KOLABORASI.

Demikian saja ulasan kita pada kesempatan kali ini. Sabeas sabeunyeureun, semoga bermanfaat untuk kita semua. Aamiin.


Cimenyan, 2 Januari 2022

Happy new years
Happy new character.


Kata kang Emil, Good data good decision. Bad data bad decision. No data no decision. Itulah arti pentingnya data, ilmu dan informasi.

#NKRI kita semua, bukan NKRI anda saja, bukan NKRI dia saja.

#NKRI
#Jokowi
#RidwanKamil
#RumahKita1ndonesia
#RumahKerjaRelawan1ndonesia
#RKR1 insyaAllah Juara
#Logis


RK
Reputasi
Kapabel dan kredibel

Mahi
Mahir serta modern
Agamis tur amanah
Humanis sedikit humoris
Intelek, ilmiah dan ber-integritas.

RKmahi

capacity adalah "the ability to produce, experience, understand or learn something". Sedangkan capability adalah "the ability or power to do something".

Tuhan tahu Indonesia butuh presiden terbaikInsyaAllah taqdir kuat RK presiden RI tahun 202420292034. Aamiin.

Indonesia kitaKita Indonesia.


Note:
Budaya Literasi, banyak membaca, menyerap informasi yang BAL (benar, akurat, lengkap), budaya menulis, dst. Bangsa maju bangsa yang mau membaca dan menghargai ilmu. 

Saat ini, budaya baca di Jabar sama halnya Indonesia, masih rendah.

Menurut survei Central Connecticut State University mengenai Most Literate Nations in the World, Indonesia menempati peringkat ke-60 dari total 61 negara, persis di bawah Thailand dan di atas Botswana.

UNESCO juga pernah mengungkapkan bahwa persentase minat baca masyarakat Indonesia hanya 0,01 persen. Artinya dari 10.000 orang Indonesia, hanya satu orang yang senang membaca.

"Knowledge is power, but character is more". Ridwan Kamil

Kosa kata:
Pentahelix
Penta adalah lima
Helix adalah jalinan.

Unsur Penthahelix yaitu:
1. Akademisi
2. Bussines
3. Community (masyarakat)
4. Government (pemerintahan)
5. Media (kekuatan informasi).


Baca Juga:




Posting Komentar

0 Komentar